Kamis, 31 Juli 2008

Kontraksi Rahim di Awal kehamilan


Kejang perut diawal kehamilan (mungkin yang dimaksud disini adalah kontraksi rahim) merupakan hal yang normal jika frekuensi timbulnya hanya sekali-sekali. Jika terjadinya di trimester I hati2 ini bisa saja kontraksi rahim ancaman abortus jika kontraski disertai keluar darah (Threatened abortion). Kontraksi yang dirasakan diawal kehamilan juga merupakan petunjuk bahwa kehamilan letaknya didalam rahim (bukan kehamilan luar rahim).

Ada kontraksi lain yang dalam istilah medisnya disebut kontraksi Braxton-Hicks. Dalam kamus Taber's Medical didefinisikan sebagai kontraksi intermiten tanpa nyeri yang timbul setiap 10-20 menit setelah trimester pertama kehamilan. Kontraksi ini pertama kali dinyatakan/ditemukan tahun 1872 oleh seorang ginekolog Inggeris John Braxton Hicks. Kadang2 kontraksi ini juga disebut kontraksi pra-persalinan atau tanda Hicks.

Perdefinisi walaupun dikatakan tidak nyeri, kenyataannya berbeda. Kontaksi ini dirasakan tidak nyaman (uncomfortable) oleh wanita hamil. Dapat duhilangkan dengan tehnik pernafasan, massage, merubah posisi atau mandi air hangat.

Yang harus menjadi catatan adalah kontraksi ini perlu dibedakan dengan kontraksi yang sesungguhnya yaitu kontraksi persalinan kurang bulan. Dimana jika timbul kontraksi persalinan kurang maka harus segera mencari pertolongan medis.

Berikut ini perbedaannya :
Braxton Hicks Kontraksi Persalinan
Jarak kontraksi tetap. Jarak Kontraksi semakin pendek
Kontraksi tidak bertambah kuat. Kontraksi semakin kuat.
Kontraksi cendrung terasa hanya pada bagian depan. Kontraksi terasa pada semua bagian.
Kontraksi sebentar. Kontraksi bisa lama.
Berjalan tidak membawa efek. Berjalan membuat kontraksi bertambah kuat.
Tidak menimbulkan pembukaan serviks. Serviks membuka dan menipis.

Biar cepat kurus setelah operasi cesar...(not serious)


Ini ada pencarian yang agak lucu....biggrinbiggrinbiggrin tapi biar aku bantu klik disini dan disini. Kalau mau hasil pencariannya banyak masukkan kata kunci : loss weight after pregnancy... coolcoolcool. Sorry ya bu/tante/kakak/adek...rolleyesrolleyesrolleyes

Memperkirakan Hari Lahir



Ini ada satu lagi gadget untuk memperkirakan tanggal persalinan. Caranya cukup mudah, tinggal masukkan tanggal hari pertama haid terakhir (HPHT), Lama siklus mentruasi, dan Lamanya fase luteal. Pencet tombol 'calculate' keluar hasilnya berupa : tanggal perkiraan konsepsi (bertemunya sel sperma -ovum), tanggal perkiraan lahir dan tua kehamilan saat ini (tanggal saat mencet tombol 'calculate').

Contoh pada screnshot HPHT : 11 November 2007, lama siklus 28 hari dan lama fase luteal diambil default (14 hari). Hasilnya : Perkiraan konsepsi: 25 November 2007, Taksiran pesalinan : 17 Agustus 2008 dan tua kehamilan : 37 minggu 4 hari.

Sebagai catatan jika fase luteal nggak tahu isi saja dengan angka default (14). Kalau mau lihat gambar dimana kira2 letak fase luteal dalam proses haid klik disini. Tanggal perkiraan persalinan bukanlah tanggal kelahiran bayi (bisa saja tepat/kebetulan). Tanggal perkiraan adalah usia kehamilan 40 minggu. Sedangkan persalinan normal sudah bisa timbul pada usia kehamilan 37 minggu (jarang). Terbanyak diusia kehamilan 39-41 minggu.

Jadi buat bapak2 yang mau ambil cuti untuk mendampingi isteri (SIAGA), dapat memperkirakan kapan cuti kira2 bisa diajukan ke tempat kerja.


Link nya lihat di sidebar "GADGETS"

Test Kit Mendeteksi Masa Subur Wanita


Salah satu merek Test Kit

Sebelum ini ada posting tentang menentukan masa subur wanita (ovulasi) dengan gadget (klik disini). Sebetulnya ini sama dengan penghitungan secara manual. Aku lihat sudah banyak yang buat. Cara kalender ini kurang akurat karena hanya bisa diterapkan pada yang siklus haidnya 28 hari. Jika siklus haid lebih dari 28 hari maka akan sulit sekali menentukan ovulasi dengan tepat.

Cara yang paling akurat sebenarnya adalah dengan melakukan USG lewat vagina (transvaginal). Transducer nya lebih kecil. Tetapi cara ini disamping kurang nyaman bagi wanita redfaceredfaceredface karena transducer USG dimasukkan ke dalam rongga vagina dengan dilapisi kondom dan diberi gel, juga biayanya lebih mahal dari USG transabdomen (USG dari luar di dinding perut).

Tapi nanti dulu...sekarang ini sudah ada semacam test kit yang dipakai untuk mendeteksi masa subur. Bentuknya sama dengan test kit kehamilan. Cara kerjanya adalah mendeteksi hormon LH (Luteinizing Hormon). Hormon ini akan meningkat tajam (surge) kadarnya menjelang ovulasi (LH Surge)

Pada test strip-nya terdapat satu garis standar warna (pink misalnya). Strip dicelupkan kedalam urine selama 5 detik garis kedua akan muncul. Jika garis kedua ini warnanya lebih muda maka LH Surge belum terjadi. Jika garis kedua lebih terang dari garsi standar maka LH surge sedang terjadi.

Pada saat LH surge terdeteksi, lakukan hubungan seks dalam 24 -48 jam setelah itu. Karena ovulasi terjadi kira-kira 24-36 jam kemudian setelah LH Surge. Test sebaiknya dikerjakan 2 kali sehari. Patokan jam2 pemeriksaan yang baik adalah antara: jam 11 pagi - 3 sore - 5 sore - 10 malam. Tinggal pilih interval jam kemudian lakukan pada jam yang sama setiap hari.

Harganya lumayan mahal...CEK HARGA DISINI


Rabu, 30 Juli 2008

Video Operasi Cesar


Posting operasi cesar dalam gambar sudah di hapus karena sudah ada videonya yang pasti lebih seru. Lihat pada bagian paling bawah (footer) halaman posting ini. Ada kumpulan video water birth, Operasi Cesar dan Persalinan. Untuk operasi cesar video 1 berlanjut ke video 3. Videonya berasal dari youtube. Hampir seluruh prosedurnya sudah tergambarkan.

Polyp Cervix (Polip Serviks)

Polyp = tumor jinak yang tumbuh menonjol dan bertangkai dari selaput lendir dibagian tubuh manusia, seperti hidung, telinga, usus dan selaput lendir lainnya. Cervix = leher rahim. Polyp Cervix tinggal digabung aja pengertiannya. Nggak bisa juga kelewatan...biggrinbiggrinbiggrin

Gejala utamanya adalah terjadinya perdarahan diluar haid yang warnanya lebih terang dari darah haid. Terutama timbul setelah melakukan senggama (perdarahan paska senggama=post coital bleeding=PCB). Perlu dipertimbangkn juga adanya kanker leher rahim jika ditemukan PCB.

Diagnosis biasanya tidak sulit. Dengan pemeriksaan spekulum polip leher rahim dapat dengan mudah dideteksi.



Untuk penatalaksanaannya, polip hanya dipelintir sampai putus, kemudian tangkainya di kuret. Tindakan dilakukan dalam pembiusan umum (general anasthesia). Selanjutnya jaringan polip dikirim ke laboratorium patologi guna memastikan bahwa histologis-nya jinak/sesuai dengan gambaran jaringan polip serviks. Kemungkinan ganasnya kecil...

Jadi jika PCB (bukan karena robeknya "cherry") segeralah periksakan dirimu...winkwinkwink

Mengatasi 'Telat Haid'

Telat haid yang dimaksud disini adalah gangguan haid, bukan kehamilan. Jadi bukan ngajarin gimana caranya aborsi. Karena nggak bakalan ditemukan pada tulisan ini...biggrinTidak datang bulan merupakan hal yang normal pada: pre-pubertas, hamil, menyusui dan menopause. Selain keadaan diatas tidak datangnya haid merupakan hal yang tudak normal, termasuk akibat efek samping kontrasepsi.

Saat ditemukan keterlambatan haid, langkah pertma adalah memastikan bukan suatu kehamilan. Secara sederhana dapat dilakukan dengan test kehamilan dengan pemeriksaan pipis (semua sudah tahu.. redface). Jika memang tidak hamil maka dicari penyebabnya. Kalau jelas penyebabnya seperti kontrasepsi tinggal diberikan terapi yang sesuai dengan kontrasepsinya. Seperti karena suntikan Kb 3 bulan maka akan diberikan hormon estrogen seperti lynoral.

Secara sederhana, tanpa pemeriksaan kadar hormon yang tentunya sangat mahal, dapat dilakukan pendeteksian dimana kira2 masalahnya. Dasar deteksi adalah untuk terjadinya haid ibutuhkan kadar hormon estrogen dan progesteron harus ada dan cukup jumlahnya.

Langkah awal adalah dengan pemberian hormon progesteron, disebut Uji P. Salah satu caranya adalah diberikan MPA (merk dagangnya: provera atau prothyra) diberikan 10 mg selama 5 hari. Uji ini dikatakan positif jika haid timbul setelah 3-5 hari obat terakhir yang dimakan. Artinya didalam tubuh wanita terdapat kadar hormon estrogen yang normal. Cuma terjadi kekurangan progesteron. Tindakan selanjutnya untuk mengatur haid adalah dengan pemberian obat yang sama pada hari ke 16 - 25 haid 10 mg perhari selama 2 siklus berikutnya.



Hasil negatif (haid tidak timbul) berarti hormon estrogen rendah atau tidak ada. Untuk hasil negatif dilanjutkan ke langkah selanjutnya yaitu Uji E + P. Artinya disamping diberikan progesteron juga diberikan estrogen. Obat yang tersedia di apotik yang sudah dalam bentuk kombinasi adalah Cyclo-Progynova. Pada obat ini tinggal makan sesuai tulisan "START". Jumlah pil 21 tablet dimakan satu kali perhari. Uji E+P ini dikatakan positif jika haid timbul 3-5 hari setelah obat terakhir dimakan. Untuk pengaturan haid selanjutnya tinggal makan obat ini lagi selama 2 siklus haid dengan interval 7 hari untuk setiap kemasan obatnya.

Ini yang agak berat masalahnya: hasil uji E+P nya negatif. Arti uji negatif adalah ada yang tidak beres pada rahim, indung telur atau kelenjar hypothalamus-hypofise (ada didalam otak), butuh pemeriksaan lanjutan ke dokter SpOG atau bisa langsung ke konsultan (Baca:Panduan Memilih Dokter SpOG).

Selasa, 29 Juli 2008

Hymen : Fakta Lainnya

Hymen diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia selaput dara. Sebutan lain dalam bahasa Inggeris maidenhead. (Ditelusuri dengan google hasilnya berupa sebuah kota di Berkshire Inggeris lebih kurang 41.4 km dari London).



Hymen merupakan suatu lipatan membran mukosa yang mengelilingi liang vagina. Namanya berasal dari bahasa Yunani kuno "hymenaeus," yang berarti lipatan vagina. Hymen juga nama dewa yunani yaitu dewa perkawinan.

Nama slank dalam bahasa Inggerisnya 'CHERRY' seperti pada frasa "popping one's cherry" (=menghilangkan virginitas seseorang). Setelah melahirkan normal (per-vagina) sisa hymen disebut carunculae atau tidak bersisa sama sekali. Secara anatomi tidak diketahui fungsinya, diduga diciptakan Tuhan untuk memperlihatkan tanda kejujuran virginitas.

Beberapa bentuk hymen: (bayangkan posisi jarum jam)
# Bentuk Crescent: tidak terdapat jaringan hymen pada jam 12. Jaringan hymen mulai ada pada jam 1 atau 2 berupa pita kecil yang semakin membesar secara maksimal pada jam 6 begitu seterusnya secara simetris akan mengecil kembali pada posisi jam 10 atau 11.
# Bentuk Annular: bentuknya seperti cincin melingkari liang vaginam biasa ditemukan pada bayi perempuan
# Bentuk Redundant: melipat dan kadang2 menonjol kearah dalam.

Bentuk yang jarang: Fimbria atau Denticular, Septum (sekat), Cribriform atau lubang kecil2, vertikal (seperti bibir vagina yang ketiga) dan imperforata (nggak ada lubang).

Mamalia lain yang juga punya hymen: tupai, rusa, kodok, kelelawar, kucing, simpanse, gajah, anjing, kuda, tikus dan lain2. (Sumber: English Wikipedia)

Persiapan Lokakarya


Lagi mbungkus kado buat para kader2 kesehatan terutama kader posyandu..bagus nggak tuh bungkusanku..katanya sih..menyedihkan..he..hee

Kartu Skor Poedji Rochyati



Kartu penapisan resiko tinggi kehamilan

.................................

Kala ku sendiri

Kala nafsu bisa berhenti barang sejenak

Kala hati nurani bisa didengarkan

Kala pikiran jernih menyapa jiwa

Kala egoisme diri berada di titik nadir

Kusadari betapa diri ini melangkah jauh

Menyusuri makhluk-Mu yang bernama waktu

Betapa debu-debu dosa telah melumuri basah jiwa dan tubuh ini

Betapa jauh diri ini melangkah

Hanya mengejar bayang-bayang

Hanya mendapatkan kenyataan kosong fatamorgana

Jiwa ini merintih

Hati ini haus dan gersang

Mimpi ini jauh melambung melebihi langit

Padahal…

Hari esok adalah keniscayaan

Hari esok adalah keabadian

Hari esok adalah pertanggung jawaban

Hari esok adalah milik-Mu

Kenyataan yang sesungguhnya..

Membuat banyak mata terbelalak…

Takut

Ngeri

Padahal….

Terlampau banyak nikmat yang telah aku sia-siakan

Terlampau banyak kemubaziran yang tlah aku lakukan

Engkau beri aku mata

Tapi banyak yang kugunakan melihat yang seharusnya tidak aku lihat

Engkau beri aku telinga

aku sia-siakan dia untuk mendengarkan hal yang Engkau tidak suka

Engkau beri aku hati nurani

aku jarang mendengarkannya

Engkau beri aku tubuh sehat

aku menyiksanya dengan berhura-hura

Engkau beri banyak aku kelonggaran hidup

aku membantainya dengan menuruti syahwat

Engkau beri aku banyak materi

aku banyak membuangnya di jalan

Ya Allah

Sesungguhnya antara aku dan pintu surga ada penghalang besar

Sesungguhnya antara aku dan kelapangan ridho-Mu ada yang aku harus berjuang melampauinya

Yaitu bukit yang besar, tinggi, dan kokoh

Ringankanlah bebanku untuk mendakinya

Lepaskanlah beban-beban dosaku yang membuatku berjalan tertatih-tatih

Bebaskanlah aku dari belenggu-belenggu hati akan kecintaan pada dunia

Anugerahkan kepada ku suara hati nurani yang Engkau berkati

Anugerahkan kepada ku kekuatan yang membuatku bisa bertahan

Karuniakanlah ketetapan hati pada kebenaran-Mu di tengah hatiku yang berbolak balik

Karena Engkaulah yang membolak-balikkan hati

Ya Allah

aku sangat takut akan siksa-Mu yang maha pedih

aku tidak sanggup di neraka-Mu

tapi juga

aku tidak pantas di surga-Mu

hanya karena Rahmat dan Ampunan-Mu lah

aku bisa Engkau ridhoi

aku bisa melihat ke-Maha Indahan Wajah-Mu di surga-Mu

aku bisa merasakan ke-Maha Kasih Sayang-Mu

Ya Allah

Sesungguhnya aku termasuk orang yang men-dholimi diri sendiri

Kalau tidak karena Rahmat dan Ampunan-Mu lah

Niscaya aku termasuk orang-orang yang merugi


Puisi dari hamba-Mu yang fakir

Senin, 28 Juli 2008

Klinik ernes



Kata Orang Gambar lebih banyak berbicara...

Ini Klinik Tempat Praktek-ku...
Gambar ini diambil pada tanggal 28 Juli 2008
Jam 8-an pagi sehabis 'nolong partus
Alamat Klinik: Jl.Permaisuri No 8 Tanjung Uban
Kabupaten Bintan, Propinsi Kepulauan Riau.

Kuret dengan Vakum


Vakum kuret merupakan tindakan kuret dengan mempergunakan sedotan udara (vakum). Ada dua jenis berdasarkan sumber udara vakumnya. 1. Vakum kuret dg mesin 2. Vakum kuret manual.

Untuk Vakum kuret mesin, kuret dikerjakan dengan memakai kanul kuret yang disambung ke mesin vakum medis (bukan vacum cleaner....lollollol). Mesin vakumnya kayak GINI dan kanule ya kayak GINI. Vakum yang kayak ginian biasanya dokter yang mengerjakannya.


Gambar2 AVM

Satu lagi tehnik vakum kuret adalah secara manual yang disebut Aspirasi Vakum Manual (=AVM). Ini diajarkan kepada dokter umum dan bidan didaerah dalam rangka menurunkan angka kematian akibat abortus. Hampir diseluruh negara2 yang masih under-developed atau developing country (KLIK DISINI dan DISINI)...tehnik ini diajarkan pada petugas kesehatan ujung tombak seperti bidan di desa. Yang sponsorin dulu (sekarang nggak tahu) namanya JNPKKR.


JARINGAN NASIONAL PELATIHAN KLINIK KESEHATAN REPRODUKSI

Pada AVM sumber penghasil vakumnya adalah sebuah spuit (tabung suntikan) berukuran besar yang kalau ditarik tangkainya akan menyebabkan udara bertekanan negatif didalam tabung spuit (vakum). Sedangkan kanul-nya tersedia dalam berbagai ukuran (lihat gambar diatas).

Prosedur pengerjaannya seperti kuret pada kuret vakum mesin. Syarat utamanya adalah ukuran kehamilan yang mengalami abortus 10 - 12 minggu (bahkan ada yang nyebut 14 minggu). Dibutuhkan juga keterampialn untuk melakukan bius lokal (bukan internasional...lollollol) yaitu paracervical block (bukan BLOG...). Klik tulisan merahnya kalau mau lihat gambarnya. Kira2 berani nggak ibu2 bidan di desa ngerjainnya?. Harus berani.......coolcoolcool

Mengenai harga alatnya cukup terjangkau : dibawah satu juta rupiah