Senin, 12 November 2012

Selalu Keputihan Usai Bersenggama

Dok saya sudah menikah selama enam bulan. Saya dan suami tidak satu rumah karena suami tugas di Kalimantan. Setiap saya berhubungan dengan suami, vagina saya suka keputihan dan mengeluarkan bau tak sedap.

Tapi terkadang jika saya tidak berhubungan tidak ada keputihan. Yang saya mau tanyakan saya sakit apa, dan apa obatnya. karena saya pernah datang ke dokter kandungan dan ternyata cuma diberi Betadine cair yang dimasukkan ke dalam vagina.

Rina Widyastuti (Perempuan Menikah, 29 Tahun), rinatatita@yahoo.com


Jawaban

Mengenai masalah keputihan setiap kali berhubungan disarankan baik Ibu dan suami untuk melakukan pemeriksaan. Kemungkinan infeksi berulang dapat timbul jika salah satu mengidap infeksi dan tidak diobati dengan tuntas (Fenomena Ping Pong).

Jika keputihan, harus dipastikan dulu penyebabnya karena tidak semua keputihan harus diobati. Kecuali jika gatal, berbau, berwarna kekuningan atau kehijauan dalam jumlah yang banyak dan mengganggu.

Pada umumnya, keputihan berkaitan dengan infeksi. Selain bakteri dan virus dapat pula disebabkan jamur. Kadang, keputihan juga ditemukan pada penderita kencing manis (diabetes). Ada baiknya dilakukan pemeriksaan Swab Vagina dan Pap Smear jika memang terdapat gejala seperti di atas agar penanganannya tuntas.

Pemakaian pembalut harian, pembersih vagina yang berlebihan (setiap hari atau berkali-kali), pakaian ketat, celana dalam yang tidak menyerap keringat pun turut berperan dalam memperbesar timbulnya keputihan (infeksi jamur). Usahakan daerah kelamin selalu kering dengan membiasakan membawa handuk kecil dan celana dalam pengganti berbahan katun.

Mohon diingat agar suami Ibu juga diobati karena banyak infeksi kelamin yang tidak menimbulkan gejala apapun pada laki-laki.

dr.Dhely Lesthama.SpOG